The Liebster Award Perdana



Halooo, semuanya!
Pada sehat, kan? Masih kuat puasa?

Kemarin aku buka blog dari hape. Nah, aku nemu komentarnya Asy-syifaa (namanya susah banget!) di postingan terakhir di blog. Sehabis baca, aku bingung. Apaan nih? Berhubung cuma online dari HP, makanya aku belum ngecek maksud komentar tersebut. Akhirnya, sekarang sempat juga buat stalking. Upss..


Terima kasih Syifa untuk kadonya. Sudah aku terima dengan baik. :)

Aku nggak menyangka bisa dapet The Liebster Award :') Soalnya jadwal ngeblog-ku nggak menentu. Aku juga jarang blogwalking. *nggak niat*

Pasti ada yang bertanya dalam hati, The Liebster Award itu apa sih? Nah, aku tadinya juga nggak tau. Ini kali pertama untukku dapet award ini! *nangis haru* Tapi setelah aku pergi ke klinik Tong Fang blogwalking ke beberapa blog, akhirnya diriku (kira-kira) sudah menemukan jawabannya. The Liebster Award adalah penghargaan kepada sesama blogger/ajang silaturahmi dengan blogger lain dengan cara berantai gitu. Kita dapat kado dari satu orang, kemudian kita juga memberikan kado kepada orang lain.

The Liebster Award memiliki beberapa aturan, yaitu sebagai berikut :
1. Post award di blog kamu.
2. Sampaikan terima kasih kepada blogger yang mengenalkan award ini dan link back ke blognya.
3. Ceritakan 11 hal tentang dirimu.
4. Jawab 11 pertanyaan yang diberikan untukmu.
5. Pilih 11 blogger lainnya dan berikan mereka 11 pertanyaan yang kamu inginkan.

Baiklah. Langsung saja, ya.

11 Hal Tentang Diriku
  1. Namaku Lajeng Padmaratri. Di rumah dipanggil Ajeng, tapi di sekolah dipanggil Lajeng. Aku lebih suka panggilan kedua :3 Soalnya (agak) nggak pasaran, sih. Hahaha xD
  2. Anak pertama dari 2 bersaudara yang lahir tanggal 6 Agustus 1996. Bentar lagi ulang tahun, loh! :3 *kode banget*
  3. Menggemari dengan amat sangat segala hal berbau Harry Potter. Harry Potter Freaks, Potterhead, Pottermania, Potter-girlfriend....
  4. Hobi baca novel. Bercita-cita suatu saat nanti bisa bikin perpustakaan.
  5. Penyanyi kamar mandi.
  6. Berambisi untuk jadi penulis tapi sering nggak punya ide untuk nulis. Makanya mulai dari blog dulu ._.
  7. Nggak suka makan daging & sayur, tapi kepengen gemuk.
  8. Pemalu, pendiem kalo sama orang yang baru dikenal. Susah mengawali pembicaraan -_-
  9. Egois, dingin, cuek ._. Golongan darah B, sih.
  10. Ingin keliling dunia tapi benci tinggi dan nggak suka air. Gimana, dong?
  11. Socmed addict. Terutama facebook dan twitter.

Sekarang lanjut untuk menjawab pertanyaan dari Syifa :D
1. Tiga kata tentang diri kamu?
Cuek, dingin, pemalu.
2. Dua hal yang kamu sukai dari diri kamu?
- Kurus, karena bisa nylempit (?) di ruang-ruang sempit gitu, nggak butuh ruang banyak.
- Tinggi badan yang sedang-sedang saja.
3. Tiga hal yang tidak kamu sukai dari diri kamu?
- Kurus, capek keles di-bully terus -_-
- Nurut sama orang, gampang percaya sama omongannya.
- Pemalas.
4. Arti seorang sahabat menurut kamu?
Sosok yang 'digunakan' untuk melakukan hal gila bersama.
5. Pandanganmu terhadap blog?
Blog adalah buku digitalku. Aku suka bercerita di situ tentang berbagai hal. Berhubung aku susah menyampaikan sesuatu secara lisan, makanya aku sering mengungkapkannya lewat tulisan di blog.
6. Siapa yang paling menginspirasimu untuk menulis blog?
Dulu sih, Raditya Dika lewat buku pertamanya, Kambing Jantan. Tapi aku jarang buka blognya ._. Sekarang yang bikin aku semangat ngeblog adalah Alitt Susanto (@shitlicious). :D
7. Jenis blog yang disukai dan kenapa?
Blog personal soalnya berisi cerita di kehidupan sehari-hari dan blog buku soalnya aku sering baca resensi novel dari kawan blogger.
8. Manfaat blog menurut kamu?
Menyampaikan pendapat yang sulit diutarakan lewat lisan, menambah teman, bertukar informasi, latihan menulis yang suka dibaca orang banyak.
9. Suka sama blog Raditya Dika? Iya, kenapa? Nggak, kenapa?
Dibilang suka, tidak. Dibilang tidak, suka. Soalnya aku jarang mampir. Tapi aku suka gaya menulisnya, enak dibaca dan kocak.
10. Menurut kamu, blog aku gimana?
Berhubung aku baru kali ini mampir ke blog Syifa, menurutku blogmu sudah bagus, rapi, nggak berlebihan. Jangan lupa ikannya diberi makan, ya :D
11. Kenal aku? Coba deskripsikan aku menurut pandanganmu. Kalau belum kenal, ceritain aja apa yang kamu tentang ASYSYIFAAHS.
Baruuuu saja aku kenal kamu, Syifa. Menurutku, kamu orangnya asyik, enak diajak ngobrol, gampang dapet temen banyak, soalnya tulisan kamu enak dibaca :D

Daaaan yang terakhir, aku akan memilih 11 blogger 'beruntung' yang akan mendapatkan The Liebster Award dariku...

Ini dia 11 pertanyaannya. Mohon dijawab, ya ^^
1. Sejak kapan mulai nulis di blog?
2. Pertama kali kenal blog dari siapa/mana?
3. Kenapa tertarik blogging?
4. Punya berapa blog?
5. Manfaat blog menurutmu?
6. Apa keinginanmu yang ingin sekali kamu wujudkan dalam waktu dekat?
7. Suka baca buku? Kalo iya, siapa penulis favoritmu dan apa salah satu judul bukunya yang paling fenomenal? Kalo enggak, kenapa?
8. Tempat yang pengeeeeen banget kamu kunjungi?
9. Bagaimana pandanganmu terhadap 'oknum' yang kenal di dunia maya dan kemudian pacaran?
10. Tipe blog yang kamu suka kaya gimana sih?
11. Menurutmu, blog-ku gimana? Kurang apa? Minta saran, ya :D

Sekian dariku. Tolong dijawab, yaa :D Terima kasih ^^

Komentar

  1. Ini balasan dariku >> http://dianputu26.blogspot.com/2014/07/the-liebster-award-1.html :D

    BalasHapus
    Balasan
    1. Wah, cepet banget balesannya, Kak :D Terima kasih, ya ^^

      Hapus
  2. Hai, ini balesan dariku http://bulantheirongirl.blogspot.com/2014/07/the-liebster-award.html thankyou :)

    BalasHapus
  3. Halo, Lajeng.. ini postingan balasanku, maaf ya agak lama :) http://ruri-online.blogspot.com/2014/07/baru-tahu-yang-namanya-liebster-award.html

    BalasHapus
    Balasan
    1. Terima kasih, Kak :D Nggak apa-apa. Barusan dibalas pun aku udah berterima kasih banget :D

      Hapus
  4. Entah mengapa aku sudah menduga kamu bakal posting LA, jangan-jangan kita...... Manusia

    BalasHapus

Posting Komentar

Berkatalah yang baik atau diam.

Postingan Populer